Pengunjung

Kamis, 10 Maret 2011

2013, UNS Targetkan 500 Doktor

Solo - Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta menargetkan pada 2013 akan memiliki sedikitnya 500 dosen bergelar doktor. Saat ini dosen berkualifikasi S3 sudah 227 orang, dan dalam masa studi 319 orang. "Ini upaya kami meningkatkan kualitas, sesuai dengan perundang-undangan yang ada. Yakni meningkatkan kompetensi dan profesionalisme tenaga pendidik dan tenaga kependidikan," kata Rektor Prof Dr Much Syamsulhadi SpKJ(K), Jumat (11/3).
Dia mengatakan hal itu pada puncak peringatan Dies Natailis UNS ke-35. Hadir sejumlah pejabat dari Pemprov Jateng, juga mantan Menteri Peranan Wanita Sulasikin Murpratomo, yang ingin menyaksikan langsung penganugerahan UNS Award kepada Dr Mooryati Sudibyo dan Wali Kota Surakarta Joko Widodo.
Rektor mengatakan, kebijakan untuk mendanai studi para dosen diubah sejak lima tahun terakhir. Jika sebelumnya fokus kepada dosen S1 untuk menempuh S2, maka sejak itu 80% digunakan untuk S3 dan 20% S2. "Sebab sudah ada 1.172 dosen bergelar S2 namun masih sedikit yang doktor. Jadi akhirnya selama lima tahun terakhir dan mungkin seterusnya, fokusnya kepada dosen yang ingin menempuh S3." [R/CN]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar